TAMBUN| BEKASI -Guna menciptakan Kondusifitas Pada Pemilu 2024, Danramil 01 Tambun Pimpin Apel Deklarasi Pemilu Damai 2024 Tingkat Kecamatan Tambun Selatan
Apel Deklarasi Pemilu Damai 2024 tersebut berlangsung di Plaza Gedung Juang 45 , Jl. Sultan Hasanudin RT. 01/Rw 16 Desa Mekarsari Kec. Tambun selatan Kabupaten Bekasi, Pada Senin 20/11/2023
Dalam pembukaan Apel Deklarasi Pemilu Damai Drs. Sopyan Hadi, MM Camat Tambun Selatan ,menyampaikan kepada ASN, Kepala Desa SeKecamatan Tambun Selatan serta penyelenggara Pemilu agar bersikap netral demi terjaganya rasa keadilan dengan tidak keberpihakan kepada salah satu partai peserta pemilu 2024.” Kata Camat
Sementara Mayor CHB Daya Bakir Danramil 01 Tambun saat memimpin Apel Mengatakan, Kami bersama sama Polri akan bersikap netral dan menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah tambun agar tetap kondusif.” Ujar Danramil
Kegiatan dilanjutkan penandatangan oleh Partai Politik peserta pemilu 2024 pada spanduk Deklarasi pemilu damai yang bertuliskan
” Kami peserta pemilu tahun 2024 Kecamatan Tambun Selatan Kabupaten Bekasi dengan ini menyatakan
” Kami melaksanakan pemilu tahun 2024 yang damai dan kondusif untuk mewujudkan demokrasi yang bermartabat;
“Kami Akan mematuhi dan mentaati segala bentuk peraturan ketentuan yang berlaku serta menyelesaikan permasalahan pemilu tahun 2024 sesuai dengan koridor hukum;
” Kami Menolak upaya – upaya yang menimbulkan perpecahan di masyarakat dan menghindari kegiatan yang bersifat provokatif, menghasut, ujaran kebencian serta tidak menggunakan isu sara dalam pelaksanaan pemilu 2024;
” Kami Akan menciptakan situasi dan kondisi tetap kondusif di wilayah hukum Kecamatan Tambun Selatan Kabupaten Bekasi.
Hal yang sama juga di sampaikan oleh Kompol Stanlly Soselisa, SIK. Kapolsek Tambun, Kami sebagai anggota Polri siap untuk tetap jaga stabilitas keamanan dan kami harapkan sampaikan kepada sanak saudara agar bersama – sama ciptakan pemilu damai khususnya di Tambun Selatan,” Terangnya Kapolsek
Hadir Dalam Apel Deklarasi Pemilu Damai tersebut Drs. Sopyan Hadi, MM (Camat Tambun Selatan), Mayor CHB Daya Bakir (Danramil 01 Tambun), Kompol Stanlly Soselisa, SIK. (Kapolsek Tambun), Akp Suhardi, S.H. (Wakapolsek Tambun), Akp Mundirin (Kanit IK Polsek Tambun), Nova Prayoga (Ketua PPK Tambun Selatan), Afdhol Syamsumar (Ketua Panwaslu Tambun Selatan), ASN Kec. Tambun Selatan, Kepala Desa SeKecamatan Tambun Selatan, Anggota PPK Tambun Selatan, Anggota Panwaslu Kecamatan Tambun Selatan, Partai Politik peserta pemilu 2024, Babinsa Desa Mekarsari Indra yudho, Serda Dedi Supriyadi, Bimaspol Desa Mekarsari Aiptu Subekti