Jelang Pemilu 2024, Satgas OMB Humas Polda Riau Sebar Stiker

PEKANBARU (HTC) – Jelang Pemilu 2024, Satgas OMB Humas Polda Riau berkaloborasi bersama Bhabinkamtibmas sambangi warga seraya bagikan stiker, berikan penerangan informasi dan sadarkan warga agar berpartisipasi menyejukkan san menjaga suasana damai.

Satgas OMB Humas Polda Riau yang dikomandoi Kasubsatgas Pemantauan dan Viralisasi, AKP Joni Rek Mamora didampingi Ipda Kamra berbagi-bagi stiker dan bercengkrama bersama warga di Kedai Kopi Hang Tuah, Jumat (03/11).

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Heri Murwono melalui Kasubsatgas Pemantauan dan Viralisasi menjelaskan, salah satu ruang lingkup tugasnya, melaksanakan monitoring dan analisa pemantauan patroli cyber di media sosial dan media online.

“Banyak ditemukan perang intelijen yang berpotensi menganggu jalannya Pemilu 2024,” kata AKP Joni.

AKP Joni menjelaskan, kehadiran Polri ditengah masyarakat dalam rangka cooling system bagaimana menyadarkan warga dengan cara berkomunikasi langsung termasuk bagi-bagi stiker informasi terkait pemilu damai.

“Bagi yang suka berinteraksi di media sosial, kami menghimbau stop merevous! Stop berkomentar! ketika kita terlibat perang intelijen. Kita butuh stabilitas keamanan untuk kesuksesan Pemilu 2024,” ujar Kasubsatgas.

Ipda Kamra menambahkan, Satgas OMB Polda Riau siap menyadarkan warga agar berpartisipasi pada Pemilu Damai 2024.

“Hadapi pemilu dengan riang gembira. Pemilu adalah pesta demokrasi yang mana seharusnya dinikmati dengan suasana aman dan nyaman tanpa adanya kebencian,” tuturnya.

(ES)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *